Cara Memotong Foto Di Instagram Menjadi Beberapa Bagian
Pernahkah kamu melihat teman-temanmu di Instagram mengupload sebuah foto yang terdiri atas beberapa bagian yang terpotong, dan setelah dilihat ke profil instagram mereka. foto tersebut seakan-akan menyatu padahal foto itu terdiri dari beberapa bagian foto yang dipotong... teknik tersebut dinamakan Grid...!!! contoh simpelnya seperti gambar mimin di atas... hehehehehehe XD
Akan tetapi yang namanya manusia, apalagi temen-temen yang pelit akan ilmunya, ketika kamu bertanya kepada mereka tiada jawaban yang di dapatkan... :v
saran mimin sih buang ke laut aja temen kek gitu... wkwkwkwkwk
oke, tanpa basa basi lagi. kali ini mimin akan menjelaskan bagaimana caranya "Cara Memotong Foto Di Instagram Menjadi Beberapa Bagian" secara singkat, jelas dan padat... jadi, perhatikan baik-baik panduan di bawah ini...
1. Pertama-tama kamu membutuhkan sebuah aplikasi pemotong foto Instagram yang berguna untuk memotong foto menjadi beberapa bagian, kalo mimin sih pake Instagrid... jika mau download aplikasinya klik disini.
2. Kalo aplikasinya sudah di download, silahkan buka aplikasinya.. dan pilih menu seperti yang ditunjukkan gambar anak panah di bawah ini.
3. Kemudian pilih foto yang akan kalian pototng menggunakan aplikasi yang telah di download tadi.
4. Untuk contoh, saya akan memilih foto seperti gambar postingan ini... huehehehehe
5. Lalu, silahkan tentukan sendiri mau berapa kotak gambar kalian akan dipotong.. tapi saran mimin sih jangan kebanyakan, entar repot sendiri uploadnya. dan kalo sudah selesai menentukannya, silahkan klik SELESAI.
6. Pada proses ini kita harus menunggu sebentar, karena foto kita dalam proses mutilasi :v
7. Nah, ini dia tampilan ketika foto kalian telah di potong / grid... harap kalian ingat tata letak nomor pada gambar di bawah ini, karena itu adalah penomoran atau urutan gambar yang harus kalian upload duluan. dan kalo sudah silahkan pilih menu SAVE TO SDCARD.
8. Konfirmasi penyimpanan klik SAVE.
9. Kemudian buka aplikasi Instagram kalian dan pilih menu upload foto seperti gambar di bawah ini.
10. Cari folder bernama "Instagrid_images" karena disanalah letak foto yang telah kita potong tadi.
11. Kalo proses uploadnya sudah selesai, akan tampil di profile instagram kalian seperti gambar di bawah ini... Example Instagram @syaputragung
12. Contoh gambar Instagram Grid yang gagal atau failed... (kebetulan nemu punya orang) :v
Yosh, itu dia postingan mimin kali ini tentang "Cara Memotong Foto Di Instagram Menjadi Beberapa Bagian" yang gampang-gampang susah... hehehehe
akan tetapi ada 1 syarat agar foto yang kalian potong tadi terus terhubung dan tidak gagal / failed seperti gambar cewe di atas... yaitu ketika kalian mengupload foto kembali, diharuskan mengingat teknik "Upload 3 Foto bersamaan"...!!!
karena apa? jika kalian mengupload foto 1, 2 atau 4 foto sekaligus ketika kalian melakukan trik mutilasi foto.. maka foto yang telah kalian Grid akan berantakan... hehehehehe
sekian untuk postingan saya kali ini, jika ada yang ingin ditanyakan silahkan berkomentar saja di postingan ini... byee :D
0 Response to "Cara Memotong Foto Di Instagram Menjadi Beberapa Bagian"
Posting Komentar