Cara Cepat Operator Melakukan Login Guru di Info GTK

Cara Cepat Operator Melakukan Login di Info GTK
Gambar. Halaman Login Info GTK

Salam semangat buat rekan-rekan Operator semuanya, salah satu tugas pokok dari Operator adalah Input data serta memastikan data yang sudah di Input di Dapodik sudah sesuai dengan kondisi guru dengan cara memeriksa data guru melalui halaman Info GTK. 

Saat ini, halaman Login Info GTK seperti gambar diatas. Beberapa waktu yang lalu untuk mengakses Info GTK langsung di halaman SIMPKB maksudnya tinggal mengklik Menu Info GTK yang ada di halaman SIMPKB dan langsung masuk di Halaman Info GTK tanpa harus melalukan login terlebih dahulu, karena sudah melakukan login melalui SIMPKB. 

Namun, untuk sekarang rekan-rekan Operator untuk memeriksa data guru di Info GTK harus melakukan login terlebih dahulu. Dimana pada saat melakukan login, rekan-rekan operator harus mengisi NUPTK , Tgl Lahir, mengisi captcha. 

Pengalaman admin, pada saat melakukan login INFO GTK untuk setiap guru yang berbeda, admin mengalami kendala untuk mengetahui NUPTK, tgl lahir, karena kita sebagai operator tidak akan selalu bersama data para guru. 

So, bagaimana cara mudahnya login Info GTK guru tanpa harus menyediakan data-data login guru terlebih dahulu? Silahkan disimak informasi berikut ini. 


1. Silahkan rekan-rekan Operator login di halaman SIMPKB, silahkan klik DISINI

2. Setelah berhasil login, silahkan klik menu Info GTK terlebih dahulu pada halaman utama SIMPKB. 

Maka akan masuk ke halaman info.gtk.kemdikbud.go.id.
Pada halaman ini operator sekolah akan melakukan pengisian login dengan mengisikan:
- NUPTK guru
- Tgl Lahir guru dengan format = TahunBulanTanggal (contoh: 19960125)
- Mengisikan Captcha



Operator sekalian, tidak harus membolak-balikan file data guru untuk mengetahui NUPTK serta tanggal lahir guru, hanya dengan mengklik menu "Profileku" di halaman SIMPKB, semua data guru yang diperlukan sudah dapat diketahui. Caranya:

Klik pada menu Profile ku.... 

Gambar. Mengklik Menu Profileku di SIMPKB
Lalu akan masuk di halaman Profile guru, seperti gambar dibawah ini. Disini kita sudah bisa mendapatkan NUPTK serta tanggal lahir guru, sekarang tinggal melalukan Copy Paste ke Login Info GTK. 

Gambar. Halaman Data Profile Guru 
Silahkan isikan login guru, seperti dibawah ini. Jika sudah silahkan klik Login

Gambar. Login Info GTK


Jika berhasil login, maka akan masuk di halaman Info GTK guru. 

Mudah dan cepat cara untuk melakkan login guru di Info GTK. Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan, semoga bermanfaat dan terimakasih.... 

0 Response to "Cara Cepat Operator Melakukan Login Guru di Info GTK"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel