5 Tips Melindungi Komputer Dari Virus Ransomware


Ada yang tahu apa itu Virus Ransomware? masa kagak tau, ini virus sekarang lagi booming menyerang komputer-komputer di seluruh dunia..  tak terkecuali di Indonesia karena nihh virus udah masuk berita di tv lhoo... bahkan yang lebih parahnya menyerah rumah sakit di Indonesia yang mana mengganggu jalannya pasies yang akan di operasi..!!


Sebelumnya mimin Siluman Komputer pernah  membuat postingan apa itu Virus Ransomware atau nama lainnya itu WannaCry .. intinya sih gini, jika komputer kalian terinfeksi virus Ransomware ini .. semua data-data di komputer kalian akan terkunci dan berubah menjadi format yang aneh-aneh dan dibarengi munculnya pop-up merah kayak screenshot di atas lhoo...!!
Kata si virus Ransomware ini kita diharuskan membayar sejumlah uang ke si pembuat virus.. biasanya sih dalam bentuk mata uang virtual Bitcoin (itu lhoo, yang susah di lacak keberadaannya) Ehh, btw 1 Bitcoin itu kalo di Rupiahkan sama dengan 24 Juta Rupiah lhooo.. :v

Virus ini kabarnya hanya menyerang OS Windows saja, kebanyakan korban yang diserangnya itu Windows 8 dan 7 ke bawah..!! yahh, kalo Windows 10 admin sendiri belum denger sih ada pengguna yang terinfeksi virus ini..!!

Okeyy kembali ke topik permasalahan.. kali ini mimin bakanlan kasih kalian semua "5 Tips Melindungi Komputer Dari Virus Ransomware" dan juga beberapa saran cara membasi virus Ransomware ini jika kalian terlanjur kena.. :)

1. Jangan Lupa Selalu Update Windows Kamu
Tahukah kamu sob, bahwa sebagian besar kasus komputer orang-orang yang terkena virus Ransomware ini adalah karena mereka lupa / malas untuk meng'update Windows mereka.. yahh, walaupun kalian masih menggunakan Windows 7 / Windows 8.1 pastikan kalian selalu mengupdate Windows kalian minimal 2x sebulan lah...!! karena apa? OS Windows yang Out Date sendiri merupakan celah yang gurih bagi virus Ransomware untuk menginfeksi dan mengunci data-data berharga kamu sob..!!


2. Gunakanlah Antivirus Terupdate
Jika kamu menggunakan Antivirus pihak ke 3 semisalkan Avira, Avast, Bitdefender dll.. selalu pastikan kalian meng'update database Antivirus itu sob, karena apa? kagak usah di tanya lagi karena apa..!! biar Virus kagak masuk ke komputer kamu lhaaa...!! apa lagi jika kamu membeli Antivirus yang berbayar, dijamin keamanan komputer kamu pertahanannya berlapis.. :p

dan juga jika kamu memakai Anti Virus buatan Windows itu sendiri "Microsoft Security Essenstial" kamu gak perlu versi berbayar untuk mendapatkan keamanan berlapis sob.. karena apa? yahh, karena Antivirus ini selain dibuat oleh perusahaan yang sama membuat OS Windows yaitu (Mikocok, ehh? Microsoft maksudnya :v) .. Antivirus ini gratis dan kamu tidak perlu membayar apapun, jadi tinggal download dan install deh..!!


3. Backup File Ke Tempat Aman
Selain Rutin meng'update OS Windows dan Antivirus kamu juga perlu membackup data-data berharga kamu ke tempat lainnya sob, misalkan ke Harddisk Eksternal..!! karena apa? ada pepatah yang mengatakan "Tak ada gading yang tak retak" atau "sepandai-pandainya tupai melompat pasti di sate juga :v"  hahaha...

Yaiyalah, yang namanya buatan manusia itu gak semuanya sempurna, pasti ada celah dan dari celah itulah Virus Ransomware dapat menginfeksi dan mengunci data-data berharga milikmu... jadi pastikan kamu membackup data-data penting kamu ke tempat yang aman sob..!! :D


4. Hati-Hati Saat Membuka File / Link / Attachment
Ini nih satu lagi yang perlu kita perhatikan..!! sekarang aku mau tanya sob? apakah kalian tahu apa itu address bar? kalo tau alhamdullilah.. kalo kagak innalillah :v
Address bar itu adalah tempat dimana link / alamat seperti www.google.com tertulis ketika kita mengunjungi website tersebut.. biasanya sih kalo di Browser seperti Firefox / Chrome terletak di bagian atas layar..!!

nahhh,  beberapa virus Ransomware ini  sendiri tersebar melalui jaringan LAN seperti pada kasus Ransomware WannaCry kemarin. tetapi setelah di telusuri selalu ada PC/ Komputer yang pertama terkena virus ini dikarenakan sang pengguna sembarangan mengklik Link, mendownload file, Attachment dari email yang tidak tahu kejelasannya.. atau bisa dibilang email SPAM

Jadi dari sini ke depannya selalu hati-hati saat membuka, mendownload atau-pun mengunjungi situs yang tidak dikenal entah dari lampiran email, messenger, whatapp, line, de el el... :v

terutama yang otaknya mesum harap hati-hati kalo mengunjungi situs yang ehhemm, ehhemm.. bisa-bisa komputer luhh kerna Ransomware :v :v 


5. Jangan Pernah Bayar Uang Ke Pembuat Ransomware
yahh.. seperti yang telah mimin jelaskan sebelumnya bahwa Virus Ransomware ini tugasnya adalah menginfeksi komputer si korban dan mengunci data-data di dalamnya (biasanya data di Partisi D: dan E: ) dan memberitahukan kepada pengguna bahwa jika data-data yang dikunci itu ingin dibuka kembali, pengguna harus membayar sejumlah uang ke si pembuat virus dalam kurun waktu 72 Jam (atau dalam jangka waktu 3 hari ke depan).. kalo tidak data-data di dalam komputer itu akan terkunci selamanya / bisa juga di format oleh virus Ransomware..

Tapi jangan terkecoh sob.. meskipun kamu sedang panik-paniknya jika terkena virus Ransomware itu, coba kamu dinginin kepala kamu dan googling dulu di Google..!! siapa tahu ada software yang sudah ditemukan untuk membuka kembali data-data yang terkunci oleh virus tersebut dari para ahlinya..!! 

ini serius lho kalo gak percaya coba baca di Website Menkominfo yang sempat mengatakan di jumpa pers kalo kita gak perlu membayar uang ke si pembuat Virus Ransomware itu karena jika kita melakukannya kita akan terjebak dalam lingkaran pemerasan.. bukannya key unlock yang kita dapatkan, malahan si pembuat virus minta uang lagi, dan lagi..!! ditambah juga uang hasil pemerasan dari korban itu bisa juga digunakan pembuat virus untuk modal membuat virus-virus jahat lainnya di masa yang akan datang -_-

Ohh iya jika Komputer kamu terlanjur kena Infeksi Virus Ransomware ini segera tangani dengan cara ini..

1. Masuk safe mode
2. Hilangkan startup virus
3. Kill proses dan service virus
4. Periksa folder berikutnya untuk menemukan file yang mencurigakan:

%TEMP%
%APPDATA%
%ProgramData%

5.Cek host file, karena itu bisa corrupt sama si Virus..

Letak host:
C:\windows\System32\drivers\etc
hapus host yg mengarah pada website aneh. Edit dgn notepad++

6. Hapus nama file berikut (dalam keadaan hiden jadi tampilkan semua file yg terhide di menu folder options)

Readme.txt.WCRY
License.txt.WCRY
History.txt.WCRY
!Please Read Me!.txt
!WannaDecryptor!.exe

7. Segera restore ke tanggal sebelum terinfeksi
8. Semua file kembali normal
9. Atau jika cara di  atas tidak berhasil dan Virus Ransomware masih ada, terus dia meminta Password.. masukin aja password ini, tanpa tanda kutip => "WNcry@2ol7"

Yosh.. itu dia postingan kali ini tentang  "5 Tips Melindungi Komputer Dari Virus Ransomware" beserta sejumlah Tips-Tips Cara membersihkan Virus Ransomware di dalam komputer sobat..!!! akhir kata saya ucapkan terima kasih karena telah membaca postingan ini sampai akhir dan jika ada kata yang kurang jelas atau ada yang ingin ditanyakan silahkan komentar aja..!!! :)


0 Response to "5 Tips Melindungi Komputer Dari Virus Ransomware"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel